Padangsidimpuan, 6 Juli 2024 – Universitas Islam Negeri (UIN) Syahada Padangsidimpuan menggelar Workshop bertema “Strategi Efektif Memasuki Dunia Kerja bagi Fresh Graduate” pada hari Jumat dan Sabtu, tanggal 5-6 Juli 2024. Acara yang diselenggarakan oleh UPT Pengembangan Karier ini dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor II, Dr. Anhar, MA dan Ibu Kepala UPT Pengembangan Karier UIN Syahada Padangsidimpuan oleh Ibu Rayendriani Fahmei Lubis, M.Ag.
Dalam sambutannya, Ibu Kepala UPT Pengembangan Karier mengungkapkan harapannya agar workshop ini dapat memberikan bekal yang berharga bagi mahasiswa untuk menghadapi tantangan dunia kerja. “Kami berharap acara ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan pemahaman yang mendalam tentang kesiapan memasuki dunia kerja,” ujarnya.
Workshop ini menghadirkan dua narasumber utama. Pertama, Ibu Siti Isma Sari, S.Pd.I, M.Hum, yang memberikan materi tentang pentingnya pendidikan dan keterampilan teknis dalam persiapan memasuki dunia kerja. “Jangan takut untuk mencoba dan manfaatkan masa gagalmu selagi masih muda,” ungkap Ibu Isma dalam paparannya.
Selanjutnya, narasumber kedua adalah Ibu Aprinda Efendy Daulay S.PD., M.M yang membahas tentang teknik pembuatan CV yang efektif serta praktek wawancara. Materi yang disampaikan Ibu Aprinda diharapkan dapat menjadi bekal berharga bagi para mahasiswa UIN Syahada Padangsidimpuan saat mereka melamar pekerjaan di masa depan.
Acara ini dihadiri oleh puluhan mahasiswa dari berbagai program studi di UIN Syahada Padangsidimpuan dan diakhiri dengan sesi tanya jawab yang interaktif antara peserta dan narasumber. Dengan demikian, workshop ini tidak hanya menjadi ajang untuk memperoleh pengetahuan baru tetapi juga memperkuat persiapan mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja setelah menyelesaikan studi di UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan ini.